PASCA LEBARAN IDUL FITRI 1444 H, MASYARAKAT KABUPATEN CIAMIS GELAR TRADISI MENANGKAP IKAN DENGAN TANGAN KOSONG ATAU NGOBENG



INVESTIGATOR-NEWS.ID CIAMIS  //  Tradisi ini sebagai salah satu sarana rekreasi dan ajang silaturahmi bagi masyarakat. seperti yang digelar oleh pemuda karang taruna di RW 15 Kampung Pabuaran, Dusun Babakan , Desa Jalatrang Kecamatan Cipaku, pada H+4 Lebaran. Mereka  melepas puluhan ikan mas  di kolam atau empang , sebelum ngobeng atau diburu oleh masyarakat menggunakan tangan kosong , mereka pancing bersama sama, Selasa (25/4/2023).


Pada pukul 08 :30 Wib, terpantau oleh media Jabaronline.com  puluhan Ibu ibu, bapak bapak, remaja bahkan sampai anak-anak  turun ke kolam ikan. Meskipun kolam ikan untuk bapak bapak dan ibu ibu beda kolam ikan, terlihat Bapak H Owep Saeful Saleh Ketua RW 15 Turut serta dalam kegiatan tersebut.


Menurut kang Entis, panitia lomba mengatakan,Ikan yang disebar pun hanya ikan mas atau kancra dan bawal sebanyak 70 kg untuk di perebutkan warga, ujarnya.


"Setiap Lebaran tradisi ini sudah menjadi kegiatan wajib. Ngobeng sama mancing. Alhamdulillah antusias masyarakat cukup tinggi pasca pandemi covid 19, yang sempat terhenti kegiatan seperti ini, ungkapnya.


Dan ini merupakan ajang silaturahmi agar warga lebih dekat lagi , karena sebagian warga bekerja di luar kota , hingga momen ini sangat cocok dan selain itu sebagai sarana hiburan warga," ucapnya.


Di tambah lagi dengan di lakukan saweran uang yang menambah semaraknya kegiatan tersebut, Tutupnya.

Reporter Acep Sanusi

Red investigator-news.id

Terimakasih sudah membaca website kami

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama