PGRI Kecamatan Gunung Putri Mengadakan Pembekalan Guru Honor menuju ke P3K Serta Ke ASN

 


Investigator-news.com Gunung Putri Kabupaten Bogor. Dalam rangka pelaksanaan Program kerja organisasi Persatuan Guru Republik Indonesia Hasil Konferensi Kerja I PGRI  Kabupaten Bogor Tahun 2021. Pengurus PGRI Gunung Putri Kabupaten Bogor menyelenggarakan pembekalan calon P3K yang hadir 80 peserta P3K Webinar secara virtual dengan tema “Pembekalan PGRI Gunung Putri Kabupaten Bogor Menuju Digitalisasi Informasi” dengan agenda utama Launching Website PGRI Kabupaten Bogor dan sosialisasi serta pembekalan seleksi Pegawai Pemerintah Perjanjian Kerja ( PPPK) dari guru honorer Kabupaten Bogor.


Yang dihadiri oleh Camat Gunung Putri Ketua PGRI Gunung Putri H Mad Toha SPd  dan juga hadir ketua FATRA BOTIM  H Yudi Sucipta SE , Sekretaris, Ketua Seksi Pengembangan Karir Cabang, Ketua Seksi Komunikasi dan Informasi ,  PPPK, dari pengurus Gunung Putri PGRI  Kabupaten Bogor Sabtu , : 26/Juni / 2021. Pukul 08.00 - sampai selesai 


Dipimpin langsung oleh hajjah Eni Suartini sebagai perwakilan Amsohi.M.M.pd ketua PGRI Kabupaten Bogor, Dengan kegiatan ini kita berharap akan mempermudah dalam mendapatkan informasi, karena kita harus mengikuti perkembangan era digital seperti sekarang ini, oleh karenanya kita sebagai anggota PGRI harus saling bahu membahu saling bantu untuk kemajuan kemaslahatan PGRI lebih bermartabat,. 

Selaras dengan tema hari ini tranformasi Kabupaten Bogor menuju globalisasi digital informasi hari ini kita  PGRI Gunung Putri Kab Bogor serta sosialisasi pembekalan seleksi PPPK untuk para guru honorer hari ini, dimana  diselenggarakan pada hari Sabtu 26/ 06 /2021 setiap pengurus PGRI Gunung Putri sebagai tindak lanjut pembekalan kepada guru honorer disetiap cabang PGRI se-Kabupaten Bogor.( 40 Cabang pengurus PGRI). 

Sementara ketua pengurus PGRI  Kecamatan Gunung Putri menuturkan,” Alhamdulillah kegiatan hari ini serta sosialisasi pembekalan untuk seleksi PPPK ( guru honorer ) berjalan lancar, dan sebagai tindak lanjut pembekelan hari ini ( PPPK) InsyaAllah pada tanggal, bulan berikut nya PGRI melaksanakan pembekelan seleksi PPPK dan guru honorer dari semua unsur jenjang TK sampai dengan SLTA untuk menuju ASN yang akan di bantu tim PGRI Kabupaten Bogor, jelas ketua PGRI Gunung Putri H. Mad Toha S. Pd . 




( Red)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama