Pengabdian Kodam III Siliwangi Diwujudkan dengan Bentuk Pemeliharaan Setu di Kabupaten Bogor

 


Invesigator-news.com |Kemang - Kodam III Siliwangi melakukan normalisasi Setu Cilala sebagai bentuk pengabdian bekerjasama dengan Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) di Kecamatan Kemang Kabupaten Bogor (02/10/20).


Untuk memastikan kegiatan berjalan sesuai rencana, Asisten perencanaan Kodam III Siliwangi Kolonel Inf Agus Muchlis Latif berkunjungan ke lokasi.


Kolonel Inf Agus Muchlis Latif dalam kunjungannya didampingi oleh Mayor Inf Afiid (Pabandya Anev dan Dalprog Dam III/Slw), Lettu Inf Adnan Pasi Intel mewakili Dandim 0621/Kab Bgr., Kapten Inf Iwan Wardana (Danramil 2111 Parung) berserta 5 org anggota, Kapten inf Tatang Taryono (Danramil 2115) Kemang, M.Ibrahim PSDA ( Pengelohan Sumber Data Air ) Kabupaten Bogor, dan H.Agus setiawan pelaksana Normalisasi. 


Kolonel Inf Agus Muchlis Latif dalam keterangannya menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menghidupkan kembali situs-situs yang ada di negeri ini terutama setu-setu yang ada di kabupaten bogor yang keberadaan nya sudah kurang baik karena terjadi pendangkalan, sehingga dengan dilaksanakan kegiatan tersebut, Setu dapat difungsikan dan di menormalkan kembali agar masyarakat dapat menikmati keberadaan Setu tersebut.


Setu dapat menyimpan air sehingga air yang ada dapat dimanfaatkan warga pada musim kemarau. Selain itu, pada saat musim penghujan tiba, dapat menampung air sehingga mengurangi angka ke kebanjiran. Ujar Asisten perencanaan Kodam III Siliwangi (Syr).

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama